Kamis, 30 Mei 2013

BARANG BUKTI CURANMOR DI MAPOLRES GUNUNGKIDUL.






Bagi anda yang kehilangan kendaraan bermotor dengan ciri-ciri berikut dibawah ini, silahkan menghubungi Satreskrim Polres Gunungkidul.
Kendaraan tersebut  saat ini berada di Mapolres Gunungkidul dan bisa diambil dengan menunjukkan surat-surat kendaraan lengkap : STNK, BPKB serta dokumen pendukung lainnya.


1.              1.Yamaha Jupiter- Z, Warna : Hitam, nopol : AD 5496 PF, Nomor mesin : 30C4385336, Nomor rangka : MH330C0029J438333
2.           2. Yamaha Mio, warna : Hitam, Nopol : AB 3922 NCG, Nomor mesin : 5TL197116, Nomor rangka : MH35TL0036K196987.
3.            3.Suzuki Kawasaki Kaze, warna : Hitam, Nopol : AB 5356 MD, Nomor mesin : K011EE081658, Nomor rangka : MHKA110EVK042581.
4.            4.Suzuki Smash, warna : Hitam, Nopol : AB 2581 DD, Nomor mesin : E4051D123518, Nomor rangka : MHF0110C5C126932.
5.            5.Suzuki Shogun, warna : Hitam Oranye, Nopol : AB 3223 PK, Nomor mesin : E4101D288483, Nomor rangka : MH81D110X37280365, Nomor mesin : E4101D288483.
6.            6.Honda Vario , warna : Pink, Nopol : AE 5082 JO, Nomor rangka : MH1JF12138K400532, Nomor mesin JF12E1404713.
7.            7.Suzuki Smash, warna : Hitam, Nopol AB 4717 TD, Nomor mesin E402ID345746, Nomor rangka : MH8FD1103J348887.

KENDARAAN TERSEBUT BISA DI CEK ATAU DIAMBIL PADA JAM KERJA.

Selasa, 28 Mei 2013

SEMAAN AL-QURAN DI POLRES GUNUNGKIDUL



Pada hari kamis 23 mei 2013 di masjid Baitul Hidayah Polres Gunungkidul mulai pukul 04.00 Wib berlangsung semaan AL Qur’an  yang diikuti oleh Kapolres Gunungkidul AKBP IHSAN AMIN Sik MH  beserta para Kabag, Kasat, Kapolsek, Perwira staf dan seluruh anggota Polres Gunungkidul.



Semaan AL Qur’an dengan tema “ Marilah kita selalu berbuat kebaikan, sebaik – baik manusia adalah manusia yang bermanfaat bagi orang lain “ bertujuan untuk meningkatkan iman dan taqwa seluruh anggota Polres Gunungkidul dan mengajak seluruh anggota untuk selalu berbuat kebaikan yang bermanfaat bagi orang lain.



Dengan harapan seluruh anggota Polres Gunungkidul dapat melaksanakan ibadah dengan baik, tulus dan ikhlas serta dalam melaksanakan tugas selalu mendapatkan petunjuk dan perlindungan dari ALLAH SWT, sehingga TOTO TENTRAM KERTO RAHARJO dapat terwujud.




Rabu, 08 Mei 2013

Syarat dan tatacara perpanjangan pajak kendaraan bermotor ( STNK ).

Proses dan Syarat Perpanjang Pajak STNK tahunan dan Lima Tahunan

1. Isi formulir permohonan perpanjang STNK sesuai data di STNK dan BPKB. Formulir dapat di ambil di loket pendaftaran. Lengkapi formulir dengan lampiran berkas yang dibutuhkan. Berkas yang harus dilampirkan:

(PERPANJANGAN PAJAK STNK TAHUNAN)
- STNK Asli + Fotokopi
- Fotokopi BPKB
- KTP asli + Fotokopi sesuai nama di STNK dan BPKB

( PERPANJANGAN PAJAK STNK LIMA TAHUNAN – GANTI TNKB )
- Cek Fisik Kendaraan
- STNK Asli + Fotokopi
- Fotokopi BPKB
- KTP asli + Fotokopi sesuai nama di STNK dan BPKB

2. Selesai melengkapi berkas, serahkan berkas permohonan perpanjang Pajak STNK tersebut ke Loket Penyerahan berkas.

3. Silahkan tunggu sampai dipanggil nama sesuai data yang tercantum di STNK.

4. Anda akan diberikan slip pembayaran Pajak yang telah tercantum biaya pajak yang harus dibayar.

5. Serahkan Slip pembayaran dan uang sebesar biaya pajak ke Kasir.

6. Selesai membayar pajak, anda akan memperoleh bukti pelunasan pembayaran pajak dan bukti tersebut diserahkan ke loket Pengambilan STNK.

7. Silahkan tunggu hingga nama anda dipanggil. STNK baru anda telah diperpanjang satu tahun ke depan.

8. Untuk proses lima tahunan, setelah selesai proses pembayaran pajak STNK, bawa bukti pembayaran pajak tersebut ke loket pengambilan TNKB (Tanda Nomor Kendaraan Bermotor) untuk mengambil Plat nomor yang baru.

Catatan:
Proses perpanjangan Pajak STNK dapat dilakukan di Samsat keliling*, Gerai Samsat* dan di Kantor Samsat setempat.
BPKB dan KTP asli dibawa untuk bukti keaslian
*hanya untuk proses perpanjang pajak tahunan.

@Divisi Humas Mabes Polri.

KEGIATAN SAT NARKOBA POLRES GUNUNGKIDUL

UPAYA SATNARKOBA POLRES GUNUNGKIDUL UNTUK MENEKAN PEREDARAN MIRAS MAUPUN NARKOBA DI WILAYAHY GUNUNGKIDUL.

Selama bulan April 2013, Sat Narkoba Polres Gunungkidul dibawah pimpinan AKP Suharno,SH telah melakukan kegiatan penertiban maupun pencegahan bahaya NARKOBA di wilayah kabupaten Gunungkidul.
Kegiatan yang dilakukan antara lain, menangkap penjual miras, menangkap penyalahgunaan obat daftar G dan pembinaan serta penyuluhan tentang NARKOBA dan MIRAS.
Untuk peredaran Miras, berhasil diamankan Miras jenis Ciu dalam kemasan air mineral berukuran  600 ml sebanyak 16 botol, sementara untuk penyalahgunaan obat-obatan daftar G, barang bukti yang berhasil diamankan berupa 25 butir pil berwarna kuning DMP serta 20 butir pil CODE 15 DX HBr.
Hasil yang diharapkan dari menekan peredaran miras maupun narkoba adalah terciptanya situasi Kamtibmas di wilayah hukum kabupaten gunungkidul yang kondusif dan aman bagi masyarakat.
Penyuluhan juga dilakukan oleh Kasat Narkoba Polres Gunungkidul, AKP Suharno, SH beserta anggotanya instansi pemerintah kabupaten gunungkidul, pada bulan April 2013 lalu dilaksanakan pembinaan dan penyuluhan di Markas Kodim 0730 yang dihadiri oleh Dan Ramil beserta seluruh anggota Perwira, Bintara, Tamtama maupun segenap PNS dilingkungan TNI AD. Dari penyuluhan yang dilakukan ini diharapkan terjalinnya kerjasama dalam memerangi peredaran Narkoba maupun Miras di wilayah gunungkidul.

APEL BERSAMA OPS SIMPATIK PROGO 2013.

 APEL BERSAMA OPS SIMPATIK PROGO 2013. 

        Bertempat di alun-alun Pemda Gunungkidul, Jajaran aparat keamanan dari Polres Gunungkidul, Kodim 0730/GK, Pemkab Gunungkidul dan beberapa instansi sekolah menggelar Apel bersama dalam rangka pelaksanaan Operasi Simpatik Progo 2013, Senin (6/5/2013). Dalam operasi Simpatik Progo 2013 ini akan lebih menitik beratkan di lokasi-lokasi menuju objek wisata di Gunungkidul. “ Kita akan lebih memfokuskan pengamanan jalur menuju objek wisata,” kata Kapolres Gunungkidul AKBP Ihsan Amin S.iK, MH. Operasi simpatik serentak digelar seluruh kepolisian di berbagai daerah indonesia, mulai tanggal 6 Mei 2013 sampai dengan 27 Mei 2013. 
     Adapun komposisi dari operasi itu 80 persen mengedepankan tindakan preventif dan persuasif, sedangkan sisanya berupa penegakan hukum. “Target operasi ini terciptanya situasi lalu lintas yang aman, tertib serta lancar, dengan tujuan untuk menekan jumlah kecelakaan, dengan cara yang simpatik” katanya. Data laka lantas tahun 2013 hingga bulan April ini mencapai 105 kejadian. Dengan rincian, 6 orang meninggal dunia, 10 orang luka berat, 106 orang luka ringan, dan kerugian materi mencapai kurang lebih Rp97 juta. Adapun korban terbanyak pada usia produktif antara 20-40 tahun. " Kami mengajak kepada semua lapisan masyarakat, para pemangku kepentingan wilayah untuk bersama-sama membantu menjaga kemanan berlalu lintas, Polri tidak mampu berbuat banyak tanpa bantuan masyarakat " demikian seperti dituturkan oleh Kapolres Gunungkidul, AKBP Ihsan Amin S.iK, MH.




Kamis, 02 Mei 2013

Tertib Administrasi Usulan Kenaikan Pangkat

Tertib Administrasi Usulan Kenaikan Pangkat

Sehubungan dengan Surat Telegram Kapolda DIY Nomor : ST/449/2013 tanggal 25 April 2013 maka ditegaskan untuk :
  1. Para pejabat fungsi personalia masing – masing satker/satwil berfungsi sebagai filter yang selektif dalam pemeriksaan kelengkapan berkas administrasi persyaratan UKP;
  2. anggota yang diusulkan kenaikan pangkatnya adalah anggota yang benar-benar telah memenuhi persyaratan yang ditentukan;
  3. bagi yang masa dinas perwira (MDP) kurang dan atau masa dinas dalam pangkat (MDDP) kurang agar tidak diusulkan;
  4. bagi anggota yang nilai SMK-nya kurang atau di bawah 27 agar tidak diusulkan;
  5. bagi anggota yang sudah diusulkan namun selama proses usulan meninggal dunia agar dilaporkan;
  6. Para ksatker/kasatwil agar tidak membuat kebijakan yang bertentangan dengan ketentuan proses UKP. @www.sdmjogja.com Cq Henni Pertiwi, SH.

APAKAH ITU SMK ? *PENGETAHUAN*

Tertib Administrasi Kenaikan Pangkat dengan SMK


Berdasarkan Surat Telegram Kapolda DIY Nomor : ST/366/IV/2013 tanggal 8 April 2013 tentang Tertib administrasi pemberian kenaikan pangkat di lingkungan Polri dengan Sistem Manajemen Kinerja (SMK) sebagai pengganti Dapen sebagai persyaratan umum UKP Polri,  penjelasannya adalah sebagai berikut :
  1. untuk penilaian kinerja anggota Polri berpedoman pada Perkap Nomor 16 tahun 2011 tentang penilaian kinerja bagi pegawai negeri di lingkungan Polri dengan Sistem Manajemen Kinerja;
  2. nilai minimal SMK untuk UKP anggota Polri adalah 27 (duapuluh tujuh);
  3. untuk periode 1 Januari, SMK yang digunakan adalah SMK periode semester I tahun sebelumnya dan untuk peiode 1 Juli, SMK yang digunakan adalah SMK periode semester II tahun sebelumnya;
  4. UKP anggota Polri yang melaksanakan dikbang lebih dari 6 (enam) bulan, SMK yang digunakan adalah SMK sebelum ybs melaksanakan dikbang;
  5. untuk UKP anggota Polri yang bertugas di luar struktur organisasi Polri, penilaian kinerjanya dilaksanakan oleh organisasi di tempat tugasnya dengan menggunakan formulir penilaian kinerja yang sesuai Perkap Nomor 16 tahun 2011.      @www.sdmjogja.com Cq. Heni Pertiwi SH.

JADWAL SELEKSI TAMTAMA POLRI T.A 2013

JADWAL PENTAHAPAN SELEKSI CASIS TAMTAMA POLRI T.A. 2013

Jadwal Pelaksanaan Penerimaan Tamtama Polisi T.A. 2013

1. Tanggal 2 April s.d. 5 Mei 2013, Kampanye, Ket : -

2. Tanggal 15 April s.d. 5 Mei 2013, Pendaftaran , Ket : Aula Gedung Baru

3. Tanggal 15 April s.d. 6 Mei 2013, Rik Min Awal , Ket : Aula Gedung Baru

4. Tanggal 7 Mei 2013, Pengumuman hasil Rikmin Awal , Ket : Halaman Mapolda DIY

5. Tanggal 14 s.d. 16 Mei 2013, Rikkes tahap I , Ket : Gedung Serba Guna Polda DIY

6. Tanggal 17 Mei 2013, Pengumuman Rikkes tahap I , Ket : Halaman Mapolda DIY

7. Tanggal 22 Mei 2013, Rik/Uji psikologi, Ket : Gedung Serba Guna Polda DIY

8. Tanggal 23 Mei 2013, Pengumuman rik / uji psikologi, Ket : Halaman Mapolda DIY

9. Tanggal 26 Mei 2013, Rikkes tahap II, Ket : Gedung Serba Guna Polda DIY

10. Tanggal 27 Mei 2013, Pengumuman Rikkes tahap II, Ket : Halaman Mapolda DIY

11. Tanggal 31 Mei s.d. 2 Juni 2013, Uji Puan Jasmani dan Anthropometri, Ket : Lap. Pancasila UGM dan Kolam Renang Tirta Sari Sleman

12. Tanggal 3 Juni 2013, Pengumuman uji puan jasmani , Ket : Halaman Mapolda DIY

13. Tanggal 4 Juni 2013, Rik Min Akhir, Ket : Gedung Serba Guna Polda DIY

14. Tanggal 5 Juni 2013, PMK, Ket : Gedung Serba Guna Polda DIY

15. Tanggal 5 Juni 2013, Pengumuman Rik Min Akhir, Ket : Halaman Mapolda DIY

16. Tanggal 7 Juni 2013, Sidang penetapan kelulusan tahap I, Ket : -

17. Tanggal 10 s.d. 11 Juni 2013, Supervisi Panpus, Ket : Ruang Diapers/Gedung Serba Guna Polda DIY

18. Tanggal 12 Juni 2013, Sidang terbuka kelulusan akhir, Ket : Gedung Serba Guna Polda DIY

19. Tanggal 15 Juni 2013, Casis dan Paping tiba di Lemdik, Ket : -

20. Tanggal 17 Juni 2013, Pembukaan pendidikan, Ket : Lembaga Pendidikan yang ditunjuk

@www.sdmjogja.com
Cq. didik Sdm